Indoborneonatural---Nasi liwet adalah salah satu sajian nasi khas dari daerah di Indonesia, setiap daerah bahkan memiliki ciri khas nasi liwet masing-masing. Jika kita jalan jalan ke Solo Tawa Tengah, kita menginap lagi di penginapan dan hotel-hotel di sana, sekaligus berwisata menikmati kuliner, hidangan dini hari di Solo yang populer adalah nasi liwet. Sangat nikmat sekali rasanya menyantap nasi Liwet saat siang dan perut lapar sambil duduk lesehan di warung-warung nasi Liwet Solo.
Nasi Liwet Solo/ Gambar foto: utiket.com |
Saat ini banyak nasi liwet yang sudah dimodifikasi dengan tambahan bahan khusus sehingga menjadikan nasi liwet semakin nikmat. Resep nasi liwet pun ada banyak sekali macamnya, bisa dipilih sesuai selera dan ketersediaan bahan di rumah atau di pasar.
1. Resep Nasi Liwet Tradisional
Bahan Nasi Liwet Tradisional
Siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat nasi liwet tradisional terdiri dari bahan utama dan bahan bumbu nasi liwet.
Tidak sulit untuk mendapatkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat nasi liwet tradisional, berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan :
- Bahan utama: Beras putih 1 liter dan air secukupnya
- Bawang putih 7 siung
- Serai 2 batang
- Daun salam 6 lembar
- Garam dan gula secukupnya
- Mentega secukupnya
- Pelengkap (Sambal, ikan asin, lalapan, kerupuk, tahu dan tempe)
Cara Membuat Nasi Liwet Tradisional
Setelah mendapatkan bahan-bahan yang dibutuhkan, maka segera persiapkan peralatan untuk membuat nasi liwet tradisional paling enak. Ikuti langkah-langkah membuat nasi liwet tradisional yang telah teruji di bawah ini :
- Pertama, cuci bersih beras yang telah dipersiapkan terlebih dahulu hingga bersih, lalu sisihkan.
- Kedua, persiapkan bumbu-bumbu yang dibutuhkan seperti iris tipis bawang putih, memarkan serai, cuci bersih daun salam.
- Ketiga, siapkan panci liwet (kastrol) dan masukkan beras yang sudah bersih ke dalam panci tersebut, lalu masukkan air hingga 2 ruas jari dari permukaan beras.
- Keempat, Masukkan bumbu yang sudah dipersiapkan sebelumnya, tambahkan gula dan garam secukupnya, agar gurih bisa ditambahkan mentega.
- Kelima, kukus beras yang sudah lengkap dengan bumbu di atas api kecil hingga air meresap, lalu aduk nasi hingga merata. Kemudian kukus kembali nasi hingga masak dengan durasi kurang lebih 30 menit.
- Keenam, hidangkan nasi liwet dengan bahan pelengkap yaitu sambal, ikan asin, lalapan, tahu, tempe dan kerupuk.
Nasi Liwet : Foto Gambar etnis.id |
2. Resep Nasi Liwet Solo
Resep Nasi Liwet
Versi asli nasi liwet sebenarnya berasal dari daerah Solo propinsi Jawa Tengah, dengan sajian khas yang menggoda selera.
Jika dilihat pelengkap nasi liwet Solo mirip dengan nasi uduk jika di Jakarta, nah agar tidak penasaran simak bahan dan cara membuatnya berikut :
Bahan Nasi Liwet Solo
Untuk membat nasi liwet Solo yang lengkap memang dibutuhkan bahan yang sedikit lebih banyak dibandingkan jenis liwet lainnya. Namun tidak perlu khawatir karena bahan yang dibutuhkan tidak sulit untuk didapatkan, seperti berikut ini :
- Beras putih 450 gram
- Daun salam 4 lembar
- Serai 3 batang, ambil bagian putihnya
- Garam ½ sdm
- Santan 1.150 ml
Cara Membuat Nasi Liwet Solo
Setelah menyiapkan bahan untuk membuat nasi liwet, bisa dilanjutkan dengan membuatnya menjadi masakan nasi liwet. Di bawah ini adalah cara membuat nasi liwet Solo terenak yang bisa dilakukan di rumah :
Pertama, cuci bersih beras putih yang sudah disiapkan, kemudian letakkan ke dalam panci liwet. Kemudian rebus beras bersama serai, daun salam, garam dan santan hingga mendidih, aduk sesekali saja sampai beras matang dan pulen.
Kedua, setelah matang angkat dari atas kompor dan letakkan pada tempat saji. Mulailah menyiapkan hidangan pelengkap agar nasi liwet lengkap saat disajikan.
Nasi liwet Solo biasanya disajikan bersama dengan beberapa masakan pelengkap seperti ayam suwir, telur pindang, sayur labu siam, telur areh. Sajikan nasi liwet Solo dengan pelengkapnya agar nasi liwet semakin terasa lezat.
Memang untuk penyajian nasi liwet Solo berbeda dengan nasi liwet Sunda atau yang lainnya, karena pelengkapnya yang cukup banyak.
Demikian cara membuat Nasi Liwet tradisional dan nasi liwet khas Solo yang terkenal enak dan populer, semoga bermanfaat. Terimakasih sudah berkunjung di blog Indoborneonatural ini. Sukses selalu.
0 komentar:
Post a Comment